6/21/2013

JOURNEY TO YOGYAKARTA



SUKACITAKU SELAMA DI YOGYAKARTA
Liburanku kali ini emang pantas dikatakan liburan, selain karena liburnya panjang, perjalananku juga sangat panjang rasanya meski hanya membutuhkan beberapa minggu saja. Selama bulan Juni ini saja sudah banyak tempat wisata yang ku taklukkan di sekitar pulau Jawa dan yang baru-baru ini Yogyakartapun menjadi perjalanan yang tidak kalah serunya di banding tempat-tempat sebelumnya. Kereta Api menjadi alat transportasi kami untuk pergi ke tempat tersebut. Beberapa tempat yang berada di daerah ini pun aku jalani dengan penuh sukacita bersama dua orang temanku (Yansyah and Raka). Kami menghabiskan waktu 3 hari selama disana, mulai 17 Juli- 19 Juli. Perjalanan selama di Jogja kami awali dari menelusuri Jalan Malioboro, Candi Borobudur, Candi Prambanan, dan diakhiri dengan Pasar Beringharjo yang terletak di dekat jalan Malioboro. Beberapa tempat kulinerpun kami kunjungi juga tentunya, hehehehe.

  

 

Guide yang baik hati
            Perjalanan kami semakin seru saja karena salah satu teman kami yang berada di Jogja bersedia menjadi guide kami selama di kota itu. Dulunya dia sempat kuliah di pascasarjana UM bersama kami, tetapi dia malah melarikan diri kuliah di UGM dengan alasan pribadi. Dialah yang mencari tempat penginapan kami dan yang menuntun kami ke tempat-tempat yang menarik disana, seperti: makanan khas Jogja, Borobudur, bahkan dia jugalah yang menyediakan kendaraan bermotor  menuju Candi Borobudur ditambah satu kendaraan lagi dari temannya Yansyah. Thanks ya Rini, hehehe.

Trip 1 (Malioboro)
            Malioboro adalah tempat pertama yang kami jalani bersama 2 orang temanku. Alasannya karena tempat ini berada hanya sekitar 200m dari stasiun kereta api. Selain itu, tempat penginapan kamipun berada di sekitar jalan tersebut. Sebenarnya tempat ini biasa aja bagiku, tapi lumayan uniklah karena semua pedagang menjual barang yang menunjukkan ciri khas kota tersebut yang sebagian besar terbuat dari batik. Di tambah lagi banyaknya tourist yang tertarik melihat suasana di pasar tersebut. Bahkan, alat transportasi disana masih menggunakan andong dan becak dayung.

 

Trip 2 (Candi Borobudur)
            Candi Borobudur kami kunjungi di hari kedua selama di Jogja. Perjalanan ke Candi Borobudur kami tempuh hampir dua jam dengan menggunakan sepeda motor. Perjalanan yang sangat seru pokoknya karena untuk menempuh tempat tersebut, kami melewati beberapa kabupaten (maaf agak lupa nama-nama kabupatennya). Awalnya aku kaget karena aku pikir Borobudur itu berada di Jogja dan kebanyakan orang juga mengatakan demikian,ehhhhh ternyata tempat itu berada di Magelang. Sesampainya di Candi Borobudur, aktifitas awal yang kami lakukan adalah berfoto-foto (biasalah namanya juga narsis hehehehe). Sedikit informasi kalau mau berkunjung ke Candi Borobudur anda harus membayar Rp.30.000; sebagai tiket masuk.



Trip 3 (Candi Prambanan)
            Candi Prambanan adalah tempat selanjutnya yang kami kunjungi. Candi ini katanya merupakan candi Hindu terbesar di Indonesia dan di bangun di abad ke-9 masehi, tetapi ada juga yang mengatakan di abad ke-10 ntah mana yang betul hahahaha. Daripada sibuk memikirkan itu, lebih baik sibuk mencari view yang menarik untuk berfoto.hehehehehe. Oia sedikit informasi lagi, kalau mau ketempat ini dari jogja membutuhkan waktu hampir 1 jam naik trans jogja. Ongkosnya Cuma Rp.3000 aja kok bray dan tiket masuk kesana sama aja seperti ke Candi Borobudur.



Trip 4 (Pasar Beringharjo)
            Pasar Beringharjo ini tidak jauh berbeda dengan pasar yang ada di jln. Malioboro. Semua yang di jual disana sama saja seperti yang di jln. Malioboro, bedanya kalau belanja disini lebih murah katanya. Disini kami hanya membeli pesanan orang-orang terdekat kami saja.wkwkwkwkw



Saat pulang ke Malang
            Setelah melewati 3 hari di Jogja, kamipun pulang ke malang dengan menggunakan kereta Malioboro Expres. Kereta kami berangkat jam 22.15 dan untungnya tidak ada keterlambatan/delay. 15mnt sblm pulang ada kisah yang sangat menyebalkan. Aku pergi ke salah satu ATM yang ada di stasiun itu karena aku melihat dompet sudah semakin menipis ehhh waktu selesai ambil uang dari mesinnya ternyata kartu ATM ku tertelan mesinnya dan tidak keluar lagi, untungnya uangnya berhasil keluar. Aku mencoba menghubungi pihak bank via mobile malah pulsaku pun habis tersedot dalam tempo sesingkat-singkatnya (yaialah namanya juga nelfon ke luar kota 021xxxx), tetapi untungnya keesokan harinya aku berhasil mengurus kartu yang baru dan uang yang didalam ATM pun berhasil terselamatkan. heheheheh Thanks God.
            Itulah kisah perjalananku selama di Jogja,seru bukan?????ITU CERITAKU, MANA CERITAMU???????????





A HOLIDAY IS A DAY SET ASIDE BY PEOPLE IN WHICH NORMAL ACTIVITIES, ESPECIALLY HOMEWORK, ARE TO BE SUSPENDED OR REDUCED.

No comments:

Post a Comment